Tempat Wisata di Bekasi

Tempat Wisata di Bekasi

Salah satu kota di Provinsi Jawa Barat yaitu Bekasi memiliki destinasi wisata terbaik yang menjadi pilihan ketika liburan bersama keluarga. Ada sekitar 10 tempat wisata di Bekasi yang kekinian dan banyak digandrungi wisatawan saat ini. Mulai dari wisata taman, pantai, danau, hutan dan sebagainya mulai disulap menjadi tempat rekreasi.

Selain terkenal sebagai kota pejuang atau kota patriot, ternyata Bekasi menyimpan banyak tempat wisata bersejarah. Lokasi https://scholar.google.com/citations?user=0VaApfIAAAAJ&hl wisatanya juga strategis, sehingga akses wisatawan menuju lokasi bisa menggunakan transportasi umum. Ingin berwisata di kota Bekasi bersama keluarga? Berikut kami rekomendasikan beberapa tempat wisata di Bekasi 2020.

Tempat Wisata di Bekasi yang Populer

Pantai Mekar

Rekomendasi tempat rekreasi menarik yang tidak boleh dilewatkan ketika mendatangi kota pejuang adalah Pantai Mekar. Pemandangan indah dari Pantai Mekar membuat pengunjungnya betah berlama-lama. Selain menikmati keindahan pantai, wisatawan juga dapat mencicipi hidangan khas setempat.

Lihat juga Pantai Sepanjang Jogja

Karena sebagian penduduk sekitar Pantai Mekar adalah nelayan, maka hidangan seafood menjadi hidangan khas yang patut di coba. Anda dan keluarga juga bisa berkeliling Pantai Mekar dengan menyewa perahu nelayan.

Taman Buaya Indonesia Jaya

Berwisata ke kota Bekasi semakin menarik ketika wisatawan memilih taman buaya Indonesia Jaya sebagai pilihannya. Ya, inilah pilihan kedua dari 10 tempat wisata di Bekasi yang cocok dikunjungi bersama keluarga tercinta. Taman Buaya Indonesia Jaya terletak di Desa Sukaragam tepatnya di Jalan Raya Serang Cibarusah.

Hingga sekarang tercatat ada lebih dari 500 buaya yang hidup dalam penangkaran ini. Pengunjung tidak perlu takut dengan keamanan tempat ini, karena tempat tinggal buaya telah dikelilingi oleh pagar besi.

Pantai Muara Beting

Pemandangan alam dari Pantai Muara Beting tidak kalah mempesona dengan pantai-pantai lain yang ada di Bekasi. Terdapat susunan pohon mangrove yang memenuhi pinggir pantai ini. Selain itu, para pelancong yang berkunjung ke Pantai Muara Beting juga dapat mencicipi hidangan kuliner khas pantai ini.

Lokasi tepat Pantai Muara Beting yaitu di Kecamatan Muara Gembong, Bekasi. Pengunjung bisa datang setiap hari karena pantai ini buka selama 24 jam. Selain itu, wisatawan juga tidak diharuskan membayar uang masuk karena semuanya gratis.

Curug Parigi

Jika Anda termasuk wisatawan yang senang menikmati keindahan panorama maka akan kami rekomendasikan Curug Parigi sebagai tempat wisata terbaik. Dulunya, Curug Parigi pernah dijadikan sebagai set latar dari film yang dibintangi oleh Suzanna.

Tempat ini kemudian menjadi tempat rekreasi yang cocok didatangi bersama keluarga setelah beberapa waktu kebelakang mulai populer. Keindahan Curug Parigi seakan berhasil menghipnotis banyak wisatawan agar selalu mengunjunginya. Inilah tempat wisata di bekasi utara yang menjadi pilihan favorit wisatawan setempat dan luar daerah.

Danau Marakas

Berbicara tentang 10 tempat wisata di Bekasi yang cocok dijadikan pilihan liburan bersama keluarga maka Danau Marakas termasuk salah satunya. Sayang rasanya bila berlibur ke Bekasi tetapi tidak singgah sebentar di wisata instagramable satu ini.

Danau Marakas menyimpan keindahan yang mampu membuat siapa saja betah melihatnya. Selain itu, udara di sekitar lokasi destinasi wisata menarik ini cukup segar sehingga asik dijadikan sebagai tempat rekreasi.

Danau Situ Gede

Danau Situ Gede sering dijadikan wisatawan sebagai tempat memancing ikan ketika berlibur di Kota Bekasi. Tidak jarang penduduk setempat sering mengadakan lomba memancing yang bisa diikuti wisatawan. Oleh karena uniknya tempat ini, banyak orang-orang mulai berdatangan setiap harinya.

Selain sebagai tempat rekreasi, ternyata Danau Situ Gede sering juga dijadikan sebagai lokasi film-film tanah air. Jadi, tempat wisata di bekasi pondok gede yang paling terkenal yaitu Danau Situ Gede ini.

Columbus Waterpark

Columbus Waterpark hadir sebagai tempat rekreasi yang menyediakan wahana bermain yang asyik dan menyenangkan. Sangat cocok dijadikan tempat melepas penat bersama keluarga tercinta. Harga tiket masuk yang ditarifkan juga tidak mahal dan sangat terjangkau.

Konsep wahana yang dihadirkan oleh Columbus Waterpark juga unik dan berbeda dengan yang lainnya. Ada sebuah replika gambar yang bisa dijadikan sebagai background foto bagus di destinasi wisata pilihan ini.

Piramida Terbalik Summarecon

Piramida terbalik termasuk dalam daftar 10 tempat wisata di Bekasi yang mana letaknya tidak jauh dari pusat kota. Lokasi tepatnya wisata ini berada di kawasan Summarecon, Bekasi. Sempatkan diri Anda berkunjung ke Piramida Terbalik Summarecon ketika berkunjung ke Bekasi bersama keluarga.

Anda dapat melihat keindahan mengagumkan dan keunikan dari destinasi wisata malam hari ini. Inilah mengapa Piramida Terbalik Summarecon yang dihiasi lampu warna warni sebagai destinasi wisata pilihan keluarga.

Taman Kemang Pratama

Ingin bersantai dan menikmati kota keindahan kota Bekasi? Kunjungi Taman Kemang Pratama yang sedang viral akhir-akhir ini. Selain indah, Taman Kemang Pratama juga memiliki udara yang sejuk dans segar.

Lihat juga Museum Vredeburg Yogyakarta

Para wisatawan juga bisa melihat beberapa jenis hewan yang hidup di sana. Mulai dari ayam kalkun, ayam kate hingga rusa tutul tinggal di Taman Kemang Pratama ini.

Jembatan Magnetica

Berada di Kawasan Lippo Cikarang membuat Jembatan Magnetica menjadi salah satu wisata kekinian di kota Bekasi. Anda dan keluarga akan disuguhkan dengan pemandangan bagus dan indah di sekitar Jembatan Magnetica.Bagi wisatawan yang gemar mengabadikan kenangan ketika liburan, maka ada banyak pilihan spot foto bagus disini.