Memilih busana untuk bepergian terkadang bisa jadi sangat tricky bagi sebagian besar kaum hawa. Apalagi jika kamu belum terbiasa memadupadankan antara satu fashion item dengan item lainnya, maka bisa jadi hasil OOTD kamu justru terlihat norak bagi sebagian orang. Cek inspirasi berpakaian trendy dan kekinian berikut ini.
OOTD Sederhana yang Terlihat Effortless Beauty
Coba Mix and Match Gayamu dengan Rok Maxi Panjang
Rok maxi panjang atau rok payung panjang kini menjadi salah satu fashion item wajib yang harus kamu miliki untuk tampil effortlessly beauty. Rok payung panjang akan membuatmu tampil lebih feminim. Selain itu, rok payung panjang juga menjadi pilihan tepat bagi kamu yang mengenakan hijab.
Lihat juga 10 OOTD Rok Plisket yang Modis Abis, Dijamin Kamu Tampil Makin Kece
Kamu bisa memilih berbagai varian warna rok payung sesuai dengan kesukaanmu. Pilihlah varian warna gelap seperti biru dongker, hitam, cokelat tua, hijau army dan sebagainya. Untuk atasannya, kamu bisa memilih warna-warna terang dan netral seperti putih atau krem. Untuk alas kakinya, kamu bisa memilih flat shoes sederhana yang membuatmu tampil effortlessly beauty.
Kombinasikan Kaos Hitam dan Checked Split Skirt
Kamu ingin tampil lebih bergaya namun dengan fashion item yang sederhana? Kamu bisa coba mengkombinasikan antara rok belah atau checked split skirt yang memiliki detail kancing depan dengan kaos oblong berwarna hitam di bagian atas. Checked split skirt dengan motif kotak akan membuat penampilanmu lebih bergaya dan hidup.
Dress Kemeja untuk Tampilan Formal Elegan
Outfit of the day (OOTD) satu ini dijamin akan membuat penampilan ke kantormu tidak membosankan lagi. Kamu bisa mengkombinasikan dress dengan bentuk kemeja lengan panjang serta sling bag berwarna krem. Pilihlah warna-warna dress yang cerah untuk membuatmu harimu lebih ceria.
Kamu bisa memadukan dress kemeja berwarna orange gelap dengan sepatu high heels berwarna krem. Ikat tali pinggang dress kemeja ke arah depan dan bentuk seperti pita sebagai hiasan. Detail kancing-kancing berukuran besar dari dress kemeja berfungsi sebagai aksesoris yang semakin mempercantik penampilanmu.
Tampil Modis dan Kekinian dengan Palazzo Pants
Ingin tampil sederhana dan casual untuk aktivitas keseharianmu? Kamu bisa mencoba menggunakan celana dengan bagian bawah yang melebar atau yang lebih dikenal sebagai Palazzo pants. Model celana wide leg sebenarnya sudah lama menjadi tren fashion, namun sempat tenggelam digantikan celana dengan model menyempit.
Kamu bisa mengkombinasikan Palazzo pants dengan kemeja lengan panjang yang dimasukkan ke dalam celana. Palazzo pants berwarna putih bisa kamu kombinasikan dengan kemeja berwarna cerah lainnya seperti biru untuk memberikan kesan ceria harimu.
Palazzo Pants dengan Outer Cardigan Garis
Satu lagi inspirasi outfit of the day (OOTD) sederhana yang bisa kamu wujudkan dengan sangat mudah. Inspirasi OOTD ini masih menggunakan bawahan berupa celana wide leg putih (palazzo pants) yang dipasangkan dengan kemeja putih. Kamu bisa menambahkan outer berupa cardigan dengan motif garis-garis biru dan putih yang lengannya melebar atau berbentuk payung.
Lengkapi penampilan dengan alas kaki berupa sepatu sneakers putih dan satu buah sling bag berwarna biru muda. Mulailah petualangan harimu yang dinamis dan aktif dengan OOTD bertema sporty ini.
Kaos Putih dan Patterned Skirt yang Serba Simpel
Berbicara mengenai inspirasi outfit of the day (OOTD) sederhana, kamu bisa menggunakan kaos putih polos yang dipadukan dengan patterned skirt bermotif bunga. Inspirasi OOTD ini sangat cocok kamu gunakan untuk bepergian maupun untuk acara santai lainnya. Kamu bisa memilih kaos polos berlengan pendek ataupun berlengan panjang.
Lengkapi penampilanmu dengan sepatu boot berhak tinggi yang terbuka di bagian depan. Warna coklat pada sepatu akan memberi nuansa alami pada gayamu.
Rok Plisket dan Kaos Lengan Panjang yang Feminim dan Modest
Tren rok plisket memang sedang banyak digandrungi terutama oleh generasi muda. Pemakaiannya yang mudah, simple dan juga nyaman membuat semakin banyak wanita menjadikan rok plisket sebagai fashion untuk gaya OOTD nya. Salah satu cara paling mudah menjadikan rok plisket sebagai gaya OOTD adalah memadukannya dengan kaos lengan panjang.
Kamu bisa memilih warna mocca, milo atau warna-warna nude lainnya untuk rok plisket yang dipadukan dengan kaos berwarna putih. Lengkapi penampilanmu dengan sneakers putih untuk memberi kesan modern dan dinamis.
Rok Tutu yang Manis Namun Simpel untuk Hangout
Rok tutu juga bisa menjadi pilihan terbaikmu untuk OOTD harian. Rok tutu akan memberi kesan mengembang dan berlapis-lapis yang membuat rokmu tampak unik seperti penari balet. Rok tutu bisa kamu pasangkan dengan kaos lengan panjang maupun lengan pendek berwarna putih yang dimasukkan ke dalam rok.
Rok Wolfis Karet Rempel yang Nyaman untuk Berbagai Aktivitas
Rok wolfis rempel dengan karet di bagian pinggang tidak akan membuat perutmu terasa sesak. Kamu bisa memadupadankan segala varian warna rok karet rempel wolfis dengan atasan putih. Terakhir, sebagai pemanis, tambahkan tote bag untuk membawa barang-barang serta sepatu heels berhak rendah yang tetap membuatmu nyaman bergerak.
Sweater dan Celana Jins untuk Gaya Dinamis
Mumpung sedang musim hujan, sweater bisa menjadi pilihan OOTD terbaikmu ketika keluar rumah. Kamu bisa memadukan sweater berwarna abu-abu dengan motif printed sebagai atasan serta celana jeans sebagai bawahan. Gunakan flat shoes berwarna cerah agar penampilanmu tetap berwarna dan tidak membosankan.
Lihat juga 10 OOTD Lebaran Biar Penampilanmu Maksimal
Bereksperimen dengan gaya OOTD sangat menyenangkan. Kamu bisa berkreasi dengan fashion items yang kamu miliki di rumah untuk menciptakan gaya berpakaianmu sehari-hari.